BENTONIT
Terdapat di daerah: Ponorogo, Pacitan, Trenggalek, Tulungagung, Malang, ngawi
Cadangan: ± 39.939.237 M³
Sifat fisik: Warna abu-abu / kuning kecoklatan, gelas, berbutir sedang, terbentuk karena proses hidrotermal, terdapat 2 jenis:
Na-Bentonit dan Ca-Bentonit
Komposisi kimiawi: SiO2, Al203, H2O, Fe2O3, Na2O, CaO, MgO, K2O
Kegunaan: Sebagai bahan Lumpur pemboran, pencegah kebocoran pada bangunan sipil basah, campuran pembuatan cat, lateks dan tinta cetak, bahan penyerap, zat perekat, pellet makanan ternak.
Keterangan: Ada dua jenis bentonit, bentonit Ca memiliki derajat pengembangan yang kecil sekali dan bentonit Na bersifat mengembang bila terkena air. Bentonit di Jawa Timur adalah dari jenis bentonit Ca.
BATU GAMPING
Terdapat di daerah:Pacitan, Trenggalek, Tulungagug, Ponorogo, ngawi, Bojonegoro, Tuban, Lamongan, Nganjuk, Jember, Bondowoso,Banyuwangi, Bangkalan, Sampang, pamekasan, Sumenep, Gresik
Cadangan: ±1.259.438.298 M³
Sifat Fisik: Warna Putih Kotor, keras da beronggo kecil, sangat reaktif dengan asam (HCI)
Komposisi Kimiawi: CaO, SiO2, Al2O3, Fe2O3, MgO, Na2O, H2O
Kegunaan: Bahan mentah semen, karbit, bahan pemutih dalam pembuatan soda abu, penetral keasaman tanah, bahan pupuk, industri keramik, bahan bangunan
Keterangan : Batugamping adalah istilah baku dalam ilmu geologi namun banyak juga yangb menyebut dengan nama gamping, kapur, batu kapur, batu koral, batu ketak atau kalsium karbonat.
DOLOMIT
Terdapat di daerah: Pacitan, Tuban, Lamongan, Gresik, Bangkalan, Sampang.
Cadangan : ± 380.102.783 M³
Sifat Fisik : Warna putih keabuan, butir halus-kasar, mudah menyerap air, kekerasan 3,5-4 skala mosh, berat jenis 2,8-2,9
Komposisi Kimiawi : CaO, SiO2, AL2O3, Fe2O3, MgO.
Kegunaan : Bahan mentah semen, bahan refraktori dalam tungku pemanas atau tungku pencair, bahan pupuk (unsur Mg) dan pengatur PH tanah, pengembangan dan pengisi cat, plastik, kertas
Keterangan : Dolomit sebenarnya nama mineral yang juga digunakan untuk nama batuan, istilah lokal sering menyebut dengan nama batu keprus atau batu kumbung.
KALSIT
Terdapat di daerah : Pacitan, Trenggalek Tulunggagung, Blitar, Malang, Tuban, Gresik, Pamekasan
Cadangan : > 65.000 M³
Sifat Fisik : Warna putih kekuningan, kilap kaca,cerat putih, kekerasan 3 skala mosh
Komposisi Kimiawi: CaO, MgO, SiO2, Al2O3, Na2O, K2O
Kegunaan : Bahan pemutih dan pengisi cat, gelas, karet, penetral keasaman tanah, bahan pelapis kertas.
Keterangan : Dalam perdagangan ada istilah light calcite yang sebenarnya merupakan pengendapan kembali dari batugamping. Hal ini sesuai dengan keterjadian kalsit yang merupakan rekristalisasi atau penghabluran kembali batugamping
TRAS
Terdapat di daerah : Magetan, Ponorogo, Pacitan, Trenggalek, Tulungagung, Blitar, Mojokerto, Pasuruan, Probolinggo, Situbondo, Bondowoso, Bojonegaro.
Cadangan : > 60.596 M³
Sifat fisik : Warna abu-abu, semen mineral gelas, pasiran
Komposisi Kimiawi : Al2O3, SiO2, TiO2, K2O, MnO2, MgO, CaO
Kegunaan : Bahan pembuatan Portland Puzzoland Cement (PPC), pembuatan semen trass kapur untuk batu cetak (batako), campuran pembutan beton, campuran plester dan tanah urug.
Keterangan : Batu trass sering juga ada tyang menyebut debgan nama puzolan.
BALL CLAY
Terdapat di daerah : Pacitan, Trenggalek, Blitar, Tuban, dan Lamongan
Cadangan : ± 31.519.886 M³
Sifat fisik : Warna abu-abu kehijauan, plastis, mempunyai daya ikat dan daya alir yang baik.
Komposisi kimiawi : SiO2, Al2O3, Fe2O3, TiO2, CaO
Kegunaan : Bahan industri keramik dan refraktori, pellet, makanan ternak dan pengisi
Keterangan : Istilah lempung diartikan sebagai endapan atau sediment yang berfraksi halus atau dapat pula diartikan bahwa endapan tersebut tersusun oleh mineral lempung (kaolinit, montmorilonit, illit, diaspor. dll.).
FELDSPAR
Terdapat di daerah : Ponorogo, Pacitan, Trenggalek, Blitar, Malang, Bondowoso
Cadangan: ± 47.723.100 M³
Sifat Fisik: Warna putih keabu-abuan / hijau muda/putih kotor,mineral, gelas, getas, berat jenis 2,4-2,8; titik lebur 1100-1500 °C
Komposisi kimia: SiO2, Al2O3, H2O2, MgO, Fe2O3, K2O, CaO, Na2O
Kegunaan: Sebagai fluk dalam industri keramik, gelas dan kaca
Keterangan: Pada umumnya feldspar yang berkembang di Jawa Timur dari jenis diagenetik, berasal dari batuan piroklastik halus berkomposisi riolit yang telah mengalami diagenesis. Feldspar jenis ini biasanya berbentuk bersama-sama dengan endapan zeolit bentonit.
ZEOLIT
Terdapat di daerah: Pacitan, Ponorogo, Blitar, malang
Cadangan: ± 714200 M³
Sifat fisik: Warna hijau kebiruan, getas, berbutir sedang, struktur berlapis
Komposisi kimiawi: SiO2, Al203, Fe2O3, CaO, MgO, Na2O, K2O, TiO2
Kegunaan: Untuk bahan kimia dan arnomen, bahan agregat ringan, bahan pengembang dan pengisi pasta gigi, bahan penjernih air limbah dan kolam ikan, makanan ternak, pemurnian gasmetan / gas alam / gas murni, penyerap zat / logam beracun
Keterangan: Keadaan di lapangan sebaran kualitas zeolit tidak merata, bahkan dalam satu lapisan yang samapun sebaran mutu zeolit tidak homogen.
KAOLIN
Terdapat di daerah : Pacitan, Ponorogo, Blitar, Tulungagumg, Malang
Cadangan : ± 1.003.350 M³
Sifat fisik : Warna putih, berbutir sangat halus, menkilat, gelas, ringan
Komposisi Kimiawi : SiO2, Al2O3, Fe2O3, TiO2, CaO, MgO, NaO2, K2O
Kegunaan : Untuk industri keramik, kertas, cat, kosmetik dan farmasi, bahan pembuatan karet / pestisida dll
Keterangan : Dari aspek kuantitas dan kualitas, kaolin di Jawa Timur sangat terbatas tersebar di beberapa tempat secara spordis.
TOSEKI
Terdapat di daerah : Pacitan, Trenggalek, Blitar, Malang, Banyuwangi
Cadangan : ± 2.139.166 M³
Sifat fisik : Warna putioh kotor, mineralk gelas, kompak, berbutir sedang
Komposisi Kimiawi : SiO2, Al2O3, Fe2O3, Na2O, K2O, TiO2
Kegunaan : Sebagai bahan baku dan campuran keramik, refraktori, isolator dll
Keterangan : Toseki utamanya disusn oleh mineral kuarsa dan serisit sehingga disebut juga batuan kuarsa-serisit.
PASIR KUARSA
Tedapat di daerah : Bojonegoro, Tuban, Lamongan, Bangkalan, Sumenep, Malang
Cadangan : ± 5.311.568 M³
Sifat fisik : Warna putih kekuningan, berbutir halus sedang, bentuk kristal hexagonal
Komposisi Kimiawi : SiO2, Al2O3, Fe2O3, TiO2, CaO, MgO, K2O
Kegunaan : Untuk industri gelas, optic, keramik, abrasive dan semen
Keterangan : Pasir kuarsa di Jawa Timur pada umumnya bersifat lepas, merupakan hasil rombakan batuan asam.
BELERANG
Terdapat di daerah : Gunung Ijen (Banyuwangi) , Gunung Welirang (Pasuruan)
Sifat fisik : Warna kuning, massif, terbentk karena sublimasi gas dari kawah dan tipe lumpur pada danau kawah
Komposisi Kimiawi : S
Kegunaan : Gipsum sintesis, industri pupuk, karet, cat, obat-obatan dll
Keterangan : Belerang di Jawa Timur muncul sebagai produk gunungapi (sulfatara) dengan cadangan yang tidak begitu banyak.
IODIUM
Terdapat di daerah : Jombang, Mojokerto, Sidoarjo, Pasuruan
Sifat fisik : Warna kehitaman,kristal, merupakan pmurnian dari brainwater
Komposisi Kimiawi : Na l
Kegunaan : Sebagai campuran pembuatan garam, campuran makanan ternak, pembuatan asam asetat dari methanol, pembuatan logam murni dll
Keterangan : Iodiom merupakan zat cair, biasanya terdapat bersama dengan unsur bromium pada briene. Daerah Watudakon, Mojokerto merupakan salah satu penambangan iodium terbesar di Indonesia
0 komentar:
Posting Komentar